Sinergi Antar BAZNAS Guna Perkuat Pengelolaan Zakat

BAZNAS Kota Magelang Terima Kunjungan BAZNAS Kabupaten Kotabaru Bahas Optimalisasi Pengelolaan Zakat

09/12/2025 | humas

MAGELANG | BAZNAS Kota Magelang menerima kunjungan kerja dan silaturahim dari BAZNAS Kabupaten Kotabaru, dalam sebuah pertemuan yang menegaskan komitmen serius antarlembaga dalam upaya peningkatan pengelolaan zakat di Indonesia. Selasa 9 Desember 2025.

Dukungan penuh dari pemerintah daerah terlihat jelas dari kehadiran jajaran Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Magelang dan jajaran Sekda Kabupaten Kotabaru. Kehadiran para petinggi daerah ini menjadi simbol atensi tinggi pemerintah terhadap peran strategis zakat sebagai instrumen pengentasan kemiskinan dan kesejahteraan umat.

Silaturahim dan tukar gagasan ini membahas secara mendalam terkait pengelolaan zakat yang profesional, mencakup optimalisasi penghimpunan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) melalui perluasan basis muzaki, serta efektivitas distribusi program pentasharufan yang tepat sasaran.

BAZNAS Kota Magelang menyambut baik kunjungan tersebut. Pertemuan ini dimanfaatkan untuk berbagi praktik terbaik (best practices), terutama dalam pengelolaan ZIS. Senada dengan hal tersebut, BAZNAS Kabupaten Kotabaru menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dan diskusi yang konstruktif. Tukar gagasan ini diharapkan menjadi bekal berharga untuk mengadaptasi model pengelolaan zakat yang ada di Kota Magelang.

KOTA MAGELANG

Copyright © 2026 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ  |   2.2.12